Berita

Salurkan Bantuan di Kampung Payung Batu, Ini Pesan Bupati Loekman Pada Masyarakat

22 November 2019 ADMINISTRATOR

Bentuk perhatiannya kepada masyarakat, Bupati Lampung Tengah (Lamteng) Loekman Djoyosoemarto didampingi Ketua TP PKK Hj. Ellya Lusiana Loekman dan jajarannya, menyalurkan Bantuan Program Non Tunai (BPNT), Kartu Indonesia Sehat (KIS), KTP/Suket, KK, Akte Kelahiran dan Kematian secara gartis kepada masyarakat Kampung Payung Batu, Kecamatan Pubian, di Lapangan kampung setempat, Jum’at (22/11/2019).

Pantauan dilokasi, masyarakat Kampung Payung Batu sangat antusias dan gembira menerima bantuan tersebut, yang diserahkan langsung oleh Bupati Loekman secara simbolis.

“Bantuan secara gratis ini adalah bukti kecintaan pemerintah daerah untuk warga Lamteng, khususnya di Kecamatan Pubian. Terimakasih pak Bupati Loekman atas bantuannya. Harapan kami program ini bisa terus berlaku kedepannya,” ungkap Monalisa warga Payung Batu, penerima bantuan KK dan KIS.

Senada disampaikan Suroso, warga Dusun IV, RT 16, Kampung Payung Batu, penerima bantuan Suket. “Senang lah dapat bantuan. Harapan kami kedepan, pak Bupati juga dapat memperhatikan jalan-jalan di kampung kami untuk diperbaiki,” hatapnya.

Sementara itu, Bupati Lamteng Loekman Djoyosoemarto berharap, semua bantuan yang diberikan kepada masyarakat bisa bermanfaat. Pihaknya juga akan selalu memberikan pelayanan maksimal pada masyarakat yang membutuhkan.

“Mudah-mudahan pelayanan langsung ini dapat dirasakan kemudahan bagi masyarakat yang membutuhkan. Selamat menikmati apa yang telah diberikan. Semoga bapak ibu semakin sejahtera,” ujarnya.

Loekman juga meminta kepada seluruh lapisan masyarakat di Kecamatan Pubian, untuk memberikan informasi jika ada warga yang sakit namun tidak mampu berobat. Sebab, pelayanan kesehatan pada masyarakat adalah tanggungjawab dan kewajiban pemerintah daerah.

“Jadi jangan segan-segan untuk memberikan informasi itu kepada Puskesmas atau Camat. Biar mereka laporan ke saya, nanti saya turunkan tim sosial gotong royong yang diketua oleh Ketua TP PKK Lamteng Hj. Ellya Lusiana Loekman. Nanti petugas tim akan menjemput warga dalam keadaan sakit, dan dikembalikan dalam keadaan sehat, yang kita konsep dengan program ‘jemput sakit pulang sehat’. Dan itu gratis walaupun tidak punya KIS atau BPJS,” tegasnya.

Usai menyerahkan bantuan, Bupati Lamteng dan rombongan melakukan pertemuan dengan tenaga pendidik, mulai dari guru PAUD, TK, SD dan SMP, di halaman SD 1 Payung Batu.

“Saya minta tenaga pendidik dapat bekerja dengan maksimal. Salurkan ilmu-ilmu yang bermanfaat pada murid kalian. Karena guru merupakan garda terdepan untuk mencerdaskan generasi anak bangsa,” ungkapnya. (Red)



ADMINISTRATOR